Tentang Madyapadma

(Madyapadma merupakan salah satu komunitas Journalistic yang cukup terkenal)
Madyapadma - Madyapadma merupakan kelompok-kelompok jurnalistik atau yang biasa disebut komunitas jurnalistik di SMAN 3 Denpasar. Madyapadma lebih dikenal dengan singkatan MP. Madyapadma berarti Teratai yang berada di tengah kolam. Hal ini sebagai simbolis bahwa anak-anak yang tergabung dalam Madyapadma itu selalu berada di depan walau bagaimanapun keadaannya. Sama dengan teratai yang selalu di permukaan, walau berada di air keruh, jernih, kotor, ataupun bersih. Madyapadma merupakan komunitas terbesar yang ada di TRISMA, dan juga merupakan salah satu aset penting bagi sekolah, karena selain telah menyumbangkan banyak piala, terutama bagi sekolah, Madyapadma juga merupakan extrakulikuler terbesar di TRISMA dan paling terkenal dengan berbagai eventnya. 

Event Madyapadma yang paling terkenal yaitu Presslist, dimana dalam penyelenggaraan acara tersebut, terdapat berbagai acara, seperti Pelatihan Blog,Peluncuran Buku-Buku karya anak MP, MP Sineas Award, dan masih banyak lagi yang akan menjadi ajang-ajang event lainnya. Nama MP sudah sangat terkenal dengan berhasilnya Madyapadma mendapatkan KEHATI AWARD dan perjuangan itu pun sangat benar-benar membutuhkan perjuangan berat yang tentunya ini akan lebih menambah Traffic pendapatan Madyapadma sekaligus menjadi ajang yang eksis di segala bidang.

Banyaknya bidang yang dimiliki MP membuat Pengurus dan Anggota MP bersatu menjadi Pengurus membuatnya menjadi kan 47 member yang ada dalam komunitas ini. Dan semuanya memiliki bidangnya masing-masing dan yang paling berkuasa di antaranya adalah Pemimpin Umum. Tahap demi tahap di lalui hingga bercucuran air keringat membuat perjuangan pengurus-pengurus inti ini menempuh perjalanan yang sangat sulit ini dan terbentuknya sususan kepengurusan yang baru.

          Nah, setiap minggunya, Madyapadma rutin menerbitkan koran dinding (kording). Bahkan tak jarang mengikuti lomba-lomba kording dan mading, menulis berbagai artikel dan lain-lain. Dan MP sering berlangganan juara. Selain itu, tiap tahunnya, MP mencetak dan mendistribusikan majalah Madyapadma. Selain untuk di kalangan sendiri, majalah kami juga di sebarkan di beberapa perpustakaan SMA-SMA di Bali dan Perpustakaan Daerah.

Madyapadma tak hanya anteng di bidang jurnalistik. MP kerap kali mengikuti kegiatan di bidang perfilman, televisi, radio, bahkan online. Mau bukti? Ada Madyapadma Television (MPTV) yang rutin di tayangkan ketika ada event-event di SMA N 3 Denpasar. Lalu ada juga Voice of Trisma (VoT) sebagai radio komunitas Trisma yang selalu terdengar asyik di telinga kita. Dan MP telah menghasilkan puluhan film, bahkan lolos di berbagai ajang film bergengsi di Indonesia.

Di tahun 2011 Silam, Madyapadma juga telah meluncurkan MPTV Online yang dapat diakses dalam situs www.blogtv.com/people/mptv-online. Pastinya acaranya menarik dan seru untuk ditonton. Disamping TV Online, Komunitas Radio Trisma telah berkembang menjadi VOT Online dan Radio Streaming Online ini sudah bisa diakses di http://www.blogtv.com/people/voiceoftrisma107

MP TRISMA!

Silahkan berkomentar dengan damai tanpa menyimpang dari topik
And Please NO SPAM!!